The Best Skin Care Routine You Can Do
Hey, I've promised to you that I wanna share my daily skin care routine. Yaay!
Dengan melakukan perawatan secara tepat untuk kulit, kulit kita dapat terhindar dan meminimalisir berbagai masalah kulit. Memang sih sedikit repot, tapi percayalah lebih repot lagi kalau ada apa-apa dengan wajah kita.
Yang perlu diingat sebelum memilih produk skin care adalah mengenal jenis kulit kamu. Apakah kering, berminyak, atau kombinasi?
Gambar diatas adalah contoh rangkaian perawatan wajah (diambil dari brosur The Body Shop) yang sebaiknya kamu lakukan setiap harinya. Berikut langkah-langkahnya:
- Mulailah dengan susu pembersih (cleanser). Setelah diaplikasikan ke wajah, menurut para pakar kecantikan lebih baik apabila mengusapnya dengan tissue kering. Tetapi saya lebih senang menggunakan kapas. Cleanser berfungsi untuk menghapus kotoran atau make-up di wajah.
- Cuci muka menggunakan sabun muka (face wash). Ingat, jangan sabun badan atau sabun yang lainnya. Harus sabun khusus wajah. Karena sabun badan terlalu keras untuk dipakaikan ke wajah.
- Gunakan toner. Toner yang baguus adalah toner yang kandungan alcoholnya tidak terlalu tinggi. Untuk mengetahui apakah toner yang kamu pakai mengandung alcohol tinggi, biasanya tercium dari baunya dan agak panas ketika diaplikasikan ke wajah. terkadang orang bertanya, "Untuk apa memakai toner lagi padahal kan sudah mencuci dengan sabun wajah?" Coba deh, seringkali masih ada kotoran yang menempel di kapas setelah menggunakan toner. Jadi cuci muka saja tidak cukup, apalagi kalau kamu memakai make-up. Cara menggunakan toner adalah dengan ditepuk-tepuk di wajah, bukan digosok.
- Pakai serum (bila ada). Serum adalah gel yang mengandung vitamin dan ekstrak lebih banyak dibanding krim atau moisturizer biasa. Serum digunakan apabila kamu menginginkan khasiat yang lebih dibandingkan krim muka. Gunakanlah serum dan krim muka berbahan sama atau memiliki merk yang sama supaya hasilnya maksimal.
- Krim mata (eye cream). Krim mata sangat penting, karena daerah dibawah mata tidak mempunyai kelenjar minyak dan tidak mempunyai jaringan otot. Jadi perlu sekali untuk menutrisi bawah mata dan menjaganya agar tidak cepat berkerut. Apabila memiliki mata panda (lingkaran hitam), menggunakan eye cream merupakan cara yang cukup ampuh.
- Krim pagi (day cream). Day cream bisa mengandung SPF untuk melindungi kulit wajah dari sinar matahari, tergantung dengan kebutuhan kamu. Yang perlu diingat adalah dalam mengaplikasikan day cream, jangan mengaplikasikannya secara berlebihan. Bukannya menghasilkan efek yang maksimal, malah akan menimbulkan komedo di wajah.
- Krim malam (night cream). Skip day cream dengan night cream untuk malam hari. Sebenarnya night cream lebih penting dibandingkan day cream. Mengapa kita harus mengaplikasikan night cream sebelum tidur? Karena malam hari ketika tidur adalah waktu kulit untuk beregenerasi.
*PERAWATAN TAMBAHAN:
- Exfoliator scrub. Scrub wajah seminggu sekali berfungsi untuk meluruhkan sel-sel kulit mati. Sel-sel kulit mati yang menumpuk diwajah akan menghalangi regenerasi sel yang baik dan membuat wajah terlihat kusam. Selain itu, krim wajah akan juga berfungsi dengan maksimal.
- Face mask. Masker wajah juga digunakan seminggu sekali. Fungsinya adalah untuk menutrisi. Pilih masker wajah yang sesuai dengan kebutuhan kulit kamu. Misalnya ketika berjerawat, gunakanlah masker jerawat. Apabila kulit kering, gunakanlah masker yang menutrisi dan melembabkan kulit.
Tidak sulit kan untuk merawat kulit? Memang sih terkadang masalah kulit dapat tetap muncul walaupun sudah melakukan perawatan wajah. Misalnya saja berjerawat yang disebabkan hormon, asupan makanan, dll. Yang terpenting kulit wajah tetap terawat dengan baik, maka masalah itu akan hilang nantinya.
Rangkaian skin care bisa di mix n match tergantung kebutuhan. Misalnya saja kamu mempunyai kulit berminyak dan berjerawat, lalu menggunakan rangkaian tea tree. Terkadang menggunakan seluruhnya membuat kulit over dry atau terlalu kering. Sehingga moisturizer bisa diganti dengan menggunakan krim untuk kulit berminyak saja (tidak untuk acne) untuk menyeimbangkan.
Hope that help....
If there's any question, feel free to ask me :)
kalau menghilangkan komedo (blackhead) gimana yah? di hidungku banyak sekali, tapi lagi coba pakai clean and clear deep pore cleanser dan pore pack sih. masih belum keliatan hasilnya.
ReplyDeleteSebenernya pake pore pack dan deep pore cleanser itu banyak membantu buat ngilangin blackhead lho....
ReplyDeleteKalo blackhead masih membandel, coba facial. Setiap orang beda2, ada yang cocok facial di dokter, ada juga yang di salon. Setelah facial biasanya komedo bersih.... Selamat mencoba :)
scrub wajah & masker cuma boleh dipake seminggu sekali ya??? aku biasanya pake 2x seminggu wash off & peel off plus scrub tiap 3 hari sekali. salah yaaaa berarti??? hiks
ReplyDeletekak, sy kirim email please kindly tolong di check ya :)
ReplyDelete